Jurnal ekonomi SINTA 4 banyak dibutuhkan oleh para akademisi dan praktisi yang ingin melakukan publikasi di bidang kajian ekonomi.
Science and Technology Index (SINTA) sebagai pengindeks database jurnal nasional, telah mengindeks sekitar 467 jurnal terakreditasi peringkat 4, dimana jurnal ekonomi sebanyak 141 jurnal.
Dengan banyaknya jurnal ekonomi yang masuk kategori SINTA 4, tentu hal ini menjadi kabar baik bagi para peneliti di bidang ekonomi yang ingin melakukan publikasi ilmiah.
Bagi Anda yang sedang mencari rekomendasi jurnal ekonomi dengan impact factor yang bagus, berikut informasinya yang dapat Anda simak hingga selesai.
Daftar Jurnal Ekonomi SINTA 4
Jurnal-jurnal ekonomi yang terakreditasi peringkat 4 menunjukkan bahwa jurnal tersebut sudah cukup baik dalam hal kualitas dan pengaruhnya, meskipun belum berada di peringkat yang lebih tinggi (SINTA 1, 2, atau 3).
Berikut adalah beberapa jurnal ekonomi SINTA 4 beserta informasi mengenai bidang kajian dan jadwal terbitnya:
1. Accounting and Finance Studies
Accounting and Finance Studies adalah salah satu jurnal ekonomi SINTA 4 yang menerima dan mempublikasikan berbagai artikel hasil penelitian di bidang kajian ekonomi.
Jurnal ini dikelola dan diterbitkan oleh lembaga Profesional Muda Cendekia dengan nomor ISSN 27744256. Saat artikel ini ditulis, jurnal tersebut berada di posisi pertama sebaga jurnal ekonomi terareditas peringkat 4 dengan impact factor 12,50, h-index 8, jumlah sitasi 220.
Selain terindeks SINTA, jurnal ini juga di indeks oleh Research Bib, Google Scholar, Crossref, BASE, IPI, Moraref, Academia.edu, Indonesia One Search, ICI World of Journals, dan GARUDA.
Jadwal Terbit: terbit 4 kali dalam setahun (Januari, April, Juli, dan Oktober)
Website: https://profesionalmudacendekia.com/index.php/afs
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Akuntansi Keuangan
- Akuntansi Manajemen
- Perpajakan
- Tata Kelola
- Akuntansi Perilaku
- Akuntansi Islam
- Akuntansi Biaya
- Akuntansi Lingkungan
- Akuntansi di Pasar Modal
- Sistem Informasi Akuntansi
- Filsafat Akuntansi
- Audit
2. Golden Ratio of Marketing and Applied Psychology of Business
Jurnal ini diterbitkan oleh Manunggal Halim Jaya dan terdaftar dengan nomor ISSN 27766349. Terindeks oleh Crossref, Orcid, Scite, Dimensions, Google Scholar, ROAD, GARUDA, Scilit, Kudos, DORA, dan SINTA.
Artikel yang diterima pada jurnal ini adalah yang membahas kajian di bidang ekonomi dan ditulis menggunakan Bahasa Inggris.
Jadwal Terbit: terbit 2 kali dalam setahun (Februari-Juni, Juli-Januari)
Website: https://goldenratio.id/index.php/grmapb
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Persepsi Konsumen
- Pengambilan Keputusan Konsumen
- Perilaku Pembelian
- Strategi Branding dan Positioning
- Efektivitas Periklanan
- Loyalitas dan Retensi Pelanggan
- Dampak Media Sosial dan Digital
- Pengalaman Pelanggan
- Neurotisme di Bidang Pemasaran
- Psikologi Harga dalam Pemasaran
- Strategi Psikologi Harga dalam Pemasaran
- Strategi Penjualan
- Semua kecenderungan aspek psikologis dalam bidang manajemen pemasaran
3. Jurnal Akuntansi dan Bisnis
Jurnal Akuntansi dan Bisnis adalah jurnal ilmiah yang dikelola oleh Fakultas Ekonomi Universitas Medan Area dengan nomor ISSN 25030337.
Dari data history akreditasinya, jurnal ini mulai terkareditasi SINTA 4 sejak tahun 2016 dan masih berlaku sampai tahun 2027.
Jurnal Akuntansi dan Bisnis bertujuan untuk menyediakan platform bagi akademisi, peneliti, praktisi, aktivis LSM, mahasiswa (magister) S2/MSc dan (doktor) S3/PhD, dari dalam negeri maupun internasional
Jadwal Terbit: terbit 2 kali dalam setahun (Mei dan November)
Website: https://ojs.uma.ac.id/index.php/jurnalakundanbisnis
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Ilmu Akuntansi
- Ilmi Bisnis
4. Jurnal Pendidikan Ekonomi
Jurnal Pendidikan Ekonomi adalah jurnal ekonomi SINTA 4 yang dikelola dan diterbitkan oleh Universitas Negeri Malang dengan nomor ISSN 25793780.
Artikel yang diterbitkan oleh jurnal ini berkaitan dengan artikel ilmiah hasil penelitian di bidang kajian pendidikan ekonomi.
Jadwal Terbit: terbit 2 kali dalam setahun (Maret dan Oktober)
Website: https://journal2.um.ac.id/index.php/jpe
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Isu dan gagasan, serta temuan-temuan penelitian kontemporer di bidang pendidikan ekonomi, pendidikan bisnis, dan pendidikan kewirausahaan
- Inovasi di bidang pedagogi, kurikulum, perangkat keras, bahan ajar, serta metode & model dalam pembelajaran ekonomi dan bisnis
- Evaluasi metode pengajaran ekonomi, sikap dan minat belajar, materi, atau proses.
5. Jurnal Ecodemica
Jurnal Ecodemica adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan berbagai artikel ilmiah dengan kajian di bidang ekonomi, manajemen, dan bisnis.
Penerbit jurnal Ecodemica adalah Universitas Bina Sarana Informatika dan terdaftar dengan nomor P-ISSN: 23550295 dan E-ISSN: 25498932.
Jadwal Terbit: terbit 2 kali dalam setahun (April dan September)
Website: https://ejournal.bsi.ac.id/ejurnal/index.php/ecodemica
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Ilmu Ekonomi
- Ilmu Manajemen
- Ilmu Bisnis
6. Jurnal Akuntansi dan Governance
Jurnal Akuntansi dan Governance dikelola dan diterbitkan oleh Universitas Muhammadiyah Jakarta. Terdaftar dengan nomor ISSN 27454711 dan menerbitkan dua issue dalam setahun
Artikel yang terbit di jurnal Akuntansi dan Governance terindeks oleh Google Scholar, GARUDA, Crossref, BASE, dan SINTA.
Jadwal Terbit: terbit 2 kali dalam setahun (Juli dan Januari)
Website: https://jurnal.umj.ac.id/index.php/JAGo
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Akuntansi dan Governance dalam Perspektif dan Praktik di Entitas Islam
- Akuntansi dan Governance dalam Perspektif dan Praktik di Korporasi
- Akuntansi dan Governance Pada Organisasi Nirlaba
- Akuntansi dan Governance di Pemerintahan
- Akuntansi dan Governance dalam Perpajakan
- Governance dalam Sistem Informasi dan Teknologi
- Governance dalam Pemeriksaan dan Forensik
- Governance Berbasis Etika
- Ilmu Manajemen
7. Jurnal Manajemen Pemasaran
Penerbit Jurnal Manajemen Pemasaran adalah Universitas Kristen Petra dan terdaftar dengan nomor P-ISSN : 1907235X dan E-ISSN : 2597615X.
Jurnal Manajemen Pemasaran mengundang para dosen, akademisi, peneliti, dan praktisi untuk menerbitkan artikel ilmiah di bidang manajemen pemasaran.
Jadwal Terbit: terbit 2 kali dalam setahun (April dan Oktober)
Website: https://jurnalpemasaran.petra.ac.id
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Mempromosikan pendekatan komprehensif terhadap manajemen pemasaran dengan menggabungkan sudut pandang berbagai disiplin ilmu.
- Memperkuat pertukaran akademis dengan lembaga lain.
- Mendorong ilmuwan, praktisi teknik, dan lain-lain untuk melakukan penelitian dan kegiatan serupa lainnya.
8. Jurnal Akuntansi dan Keuangan Islam
Jurnal Akuntansi dan Keuangan Islam dikelola dan diterbitkan oleh Program Studi Akuntansi Syariah, Sekolah Tinggi Ekonomi Islam (STEI) Sebi Depok.
Artikel yang terbit di jurnal ini terindeks oleh platform Dimensions, Google Scholar, GARUDA, Moraref, Neliti, dan SINTA.
Jadwal Terbit: terbit 2 kali dalam setahun (April dan Oktober)
Website: https://journal.sebi.ac.id/index.php/jaki/index
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Akuntansi Islam
- Audit dan tata kelola perusahaan
- Regulasi dan kebijakan akuntansi dan pajak untuk lembaga Islam
- Audit dan tata kelola perusahaan syariah
- Pengukuran kinerja keuangan dan non-keuangan
- Pengungkapan di lembaga dan organisasi Islam
9. Jurnal Ekonomi Syariah Indonesia
Jurnal Ekonomi Syariah Indonesia adalah jurnal ekonomi terakreditas peringkat 4 yang diterbitkan oleh Alma Ata University Pres dengan nomor P-ISSN: 20893566 dan E-ISSN: 25031872.
Dari data history akreditasi, jurnal ini terkareditasi SINTA 4 sejak tahun 2019. Pada saat artikel ini ditulis, jurnal ini sedang proses reakreditasi.
Jadwal Terbit: terbit 2 kali dalam setahun
Website: https://ejournal.almaata.ac.id/index.php/JESI
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Ekonomi Islam
- Lembaga Keuangan Islam
- Manajemen Islam
- Akuntansi Islam
- Keuangan Publik Islam
- Studi Halal
10. Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian
Penerbit Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian adalah Univeritas Hasanuddin dengan nomor P-ISSN: 08538395 dan E-ISSN: 25985922.
Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian mengundang para akademisi dan praktisi yang ingin menerbitkan artikel di bidang kajian sosial ekonomi pertanian. Artikel yang dikirim ke jurnal ini bisa menggunakan Bahasa Inndonesia dan Inggris.
Jadwal Terbit: terbit 3 kali dalam setahun (Februari, Juni, dan Oktober)
Website: https://journal.unhas.ac.id/index.php/jsep
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Agribisnis
- Sosiologi pertanian/pedesaam
- Ekonomi pertanian
- Penyuluhan pertanian
- Pangan dan gizi
- Perencanaan pembangunan pertanian
- Kelembagaan pertanian dan kebijakan pembangunan pertanian
Demikianlah informasi mengenai daftar jurnal ekonomi SINTA 4 beserta jadwal terbitnya yang dapat Anda simak pada artikel ini.
Dengan informasi diatas, semoga dapat memudahkan Anda menemukan jurnal ekonomi peringkat 4 yang Anda cari. Selain itu, Anda juga bisa menemukan jurnal ekonomi lainnya melalui website SINTA.