Apabila Anda sedang mencari jurnal pendidikan Agama Islam Sinta 5, berikut informasinya yang dapat Anda simak.
Jurnal pendidikan Agama Islam Sinta 5 merujuk pada jurnal ilmiah yang mempublikasikan berbagai artikel ilmiah hasil penelitian di bidang pendidikan Agama Islam dan terakreditasi peringkat 5.
Dari data jurnal SINTA, terdapat puluhan jurnal ilmiah di bidang pendidikan Islam yang termasuk dalam peringkat 5, jumlahnya lebih banyak dibandingkan jurnal Agama Islam yang terakreditasi peringkat 6.
Walaupun cukup banyak, tetapi pada artikel ini kita akan hanya membahas beberapa jurnal dengan nilai impact factor, h-index, dan sitasi yang lebih tinggi dibanding yang lainnya.
Daftar Jurnal Pendidikan Agama Islam Sinta 5
Berikut ini adalah daftar jurnal pendidikan Agama Islam Sinta 5 beserta jadwal terbitnya:
1. EDUDEENA
EDUDEENA adalah salah satu jurnal pendidikan Agama Islam Sinta 5 yang dikelola dan diterbitkan oleh Institut Agama Islam Negeri Kediri. Jurnal EDUDEENA memiliki nomor ISSN 25812734 (cetak) dan 25809989 (online).
Jadwal terbit jurnal EDUDEENA yaitu dua kali dalam setahun bulan Juni dan bulan Desember. Artikel yang diterbitkan terindeks oleh Google Scholar, GARUDA, SINTA, DOAJ, dan Moraref.
Website: https://jurnalfaktarbiyah.iainkediri.ac.id/index.php/edudeena
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Studi Islam
- Media Pembelajaran Studi Islam
- Strategi Pembelajaran Studi Islam
- Pengembangan Kurikulum Studi Islam
- Manajemen Studi Islam
2. SUHUF
SUHUF adalah jurnal ilmiah Sinta 5 yang menerbitkan berbagai artikel hasil penelitian terkait bidang pendidikan Agama Islam, Hukum Ekonomi Syariah, serta ilmu dan Tafsir Al-Qur’an.
Jurnal SUHUF dikelola dan diterbitkan oleh Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Muhammadiyah Surakarta. SUHUF memiliki nomor ISSN 25272934 (cetak) dan 25272934 (online).
SUHUF menerbitkan artikel dua kali dalam setahun yaitu bulan Mei dan bulan November. Artikel yang diterbitkan terindeks oleh Google Scholar, SINTA, DOAJ, GARUDA, Copernicus, dan Dimensions.
Website: https://journals.ums.ac.id/index.php/suhuf
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Ekonomi dan Keuangan Islam: Fundamental, tren dan peluang dalam Keuangan Islam, Perbankan dan pasar keuangan Islam, Manajemen risiko, Keuangan sosial Islam, Perencanaan keuangan, dan Masalah hukum dan regulasi.
- Pendidikan Islam: Pedagogi, Teknologi pendidikan, Pembelajaran siswa, Kebijakan pendidikan, Pendidikan guru.
- Studi Al-Qur’an dan Sunnah mencakup studi Al-Qur’an, tafsir dan hadis di Dunia Muslim dan di negara-negara Barat.
3. Muttaqien
Muttaqien adalah jurnal pendidikan Agama Islam yang diterbitkan oleh STAI DR. KHEZ. Muttaqien Purwakarta. Jurnal Muttaqien memiliki nomor ISSN 27235963 (online), terindeks oleh DOAJ, Crossref, Dimensionns, GARUDA, Google Scholar, SINTA, Moraref, Indonesia One Search dan ROAD.
Terbit dua kali dalam setahun yaitu pada bulan Januari dan Juli, setiap volume terdiri dari dua nomor terbitan. Jurnal Muttaqien menerima artikel berbahasa Indonesia, Inggris, dan Bahasa Arab.
Website: https://e-jurnal.staimuttaqien.ac.id/index.php/mtq
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Pendidikan Islam
- Hukum Islam
- Ekonomi Islam
- Komunikasi Penyiaran Islam
- Pemikiran dan Filsafat Islam
- Sejarah Islam
4. An-Nur: Jurnal Studi Islam
An-Nur adalah Jurnal Studi Islam yang terakreditasi Sinta 5 berdasarkan SK Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Nomor 0187/E5.3/HM.01.00/ 2023.
Jurnal An-Nur dikelola dan diterbitkan oleh Institut Ilmu Al Qur’an An Nur Yogyakarta, memiliki nomor ISSN 18298753 (cetak) dan 25020587 (online).
Jadwal terbit artikel jurnal An-Nur yaitu dua kali dalam setahun (Juni dan Desember). Artikel yang terbit di jurnal ini di indeks Google Scholar, GARUDA, SINTA, Crossref, Moraref, dan ROAD.
Website: https://jurnalannur.ac.id/index.php/An-Nur
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Islam Nusantara
- Pendidikan Islam
- Kajian Al-Qur’an dan Hadits
- Ekonomi dan Bisnis Islam
- Hukum Islam
- Filsafat Islam
- Pemikiran dan Sastra Islam
- Islam dan Moderasi
- Sains dan Peradaban dalam Islam
- Agama Pribumi dan Islam
- Islam dan Gender
5. MAQASIDI
MAQASIDI adalah jurnal ilmiah Syariah dan hukum Islam yang dikelola dan diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Teungku Dirundeng Meulaboh.
Jurnal MAQASIDI memiliki nomor ISSN 2798981X dan 27989801 (online). Terbit dua kali dalam setahun yaitu bulan Juni dan Desember.
Artikel yang terbit di MAQASIDI terindeks oleh Google Scholar, GARUDA, SINTA, Dimensions, Neliti, Moraref, ORCID, Crossref, Semantic Scholar, Copernicus, Scilit, WorldCat, dan BASE.
Website: https://ejournal.staindirundeng.ac.id/index.php/maqasidi
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Syariah dan masalah hukum Islam
6. Al-Tsiqoh
Al-Tsiqoh adalah jurnal ekonomi dan dakwah Islam yang dikelola oleh Universitas KH Abdul Chalim, memiliki nomor ISSN 25028294 (online).
Jadwal terbit jurnal Al-Tsiqoh yaitu dua kali dalam setahun, setiap volume terdiri dari dua nomor, diterbitkan pada bulan April dan bulan November.
Artikel yang terbit di jurnal Al-Tsiqoh terindeks oleh beberapa platform seperti Google Scholar, GARUDA, SINTA, Indonesia One Search, Moraref, BASE, Crossref, WorldCat, ROAD, dan Dimensions.
Website: https://e-journal.uac.ac.id/index.php/altsiq
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Komunikasi Islam
- Dakwah kontemporer
- Manajemen dakwah
- Konseling Islam
- Pengembangan masyarakat Islam
7. Jurnal Al-Qiyam
Jurnal Al-Qiyam adalah jurnal ilmiah yang dikelola oleh Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Furqan Makassar, memiliki nomor ISSN versi cetak (2622092X) dan versi online (27459977).
Al-Qiyam menerbitkan dua issues artikel per tahun yaitu terbit pada bulan Juni dan Desember. Jurnal ini terindeks oleh Google Scholar, Dimensions, GARUDA, dan SINTA.
Website: https://ojs.staialfurqan.ac.id/alqiyam
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Pendidikan Islam terkait strategi pembelajaran dan manajemen
8. Jurnal Dawah
Jurnal Dawah mengajak para akademisi untuk mempublikasikan artikel hasil penelitian terkait dengan dawah Islam.
Penerbit Jurnal Dawah adalah Sekolah Tinggi Ilmu Da’wah Muhammad Natsir, memiliki nomor ISSN P-ISSN: 20854536 dan E-ISSN: 27217183.
Jurnal Dawah menerbitkan artikel dua kali dalam setahun, setiap terbitan terdiri dari 1 volume 2 nomor, diterbitkan pada bulan Juni dan Desember.
Website: https://jurnal-stidnatsir.ac.id/index.php/dakwah
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Komunikasi Islam
- Manajemen Dakwah
- Pesan Dakwah
- Media Dakwah
- Metode Dakwah
- Organisasi Dakwah
- Penyiaran Islam
- Jurnalisme Islam
- Hubungan Masyarakat Islam
- Dakwah dan Politik
- Pengembangan Masyarakat Islam
- Konseling Islam
9. Tafáqquh
Tafáqquh adalah jurnal penelitian yang mempublikasikan artikel yang membahas tentang seputar kajian keislaman seperti syarî’ah, pemikiran Islam, ekonomi, dan kajian Islam lainnya.
Jurnal Tafáqquh memiliki nomor ISSN 23383186 (cetak) dan 25491873 (online). Terbit dua kali dalam setahun yaitu pada bulan Juni dan bulan Desember.
Artikel yang terbit di jurnal Tafáqquh terindeks oleh Google Scholar, GARUDA, SINTA, Moraref, DOAJ, dan ISI Indexing.
Website: https://jurnal.iaibafa.ac.id/index.php/tafaqquh
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Pendidikan Islam
- Hukum
- Politik
- Ekonomi
- Sosial dan budaya
10. PREMIERE
PREMIERE adalah jurnal tentang pendidikan dasar Islam yang dikelola dan diterbitkan oleh Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama Tuban.
Jurnal PREMIERE memiliki nomor P-ISSN: 26859475 dan nomor E-ISSN: 2745908X. Terbit dua kali dalam setahun atau per enam bulan yaitu pada bulan Juni dan Desember.
Website: https://ejournal.iainutuban.ac.id/index.php/premiere
Fokus dan Ruang Lingkup:
- Pendidikan dasar Islam (pembelajaran, isu-isu yang sedang tren, pendidik sekolah dasar, kurikulum dan kebijakan pendidikan dasar, dan manajemen sekolah dasar)
Itulah beberapa jurnal pendidikan Islam Sinta 5 beserta informasi jadwal terbitnya yang berhasil dihimpun. Selanjutnya, Anda bisa memilih salah satu dari jurnal ilmiah tersebut sesuai dengan preferensi untuk tempat publikasi artikel.